Jenis – jenis Kanopi Bandung

Jenis – jenis Kanopi Bandung  Ada banyak variasi bahan yang dipakai untuk membuat kanopi. Tiap bahan miliki keunggulan serta kekurangan masing-masing. Disarankan untuk menyesuaikan kebutuhan dengan bahan yang akan anda pilih supaya tidak terjadi pemborosan biaya.

Jenis-jenis Kanopi Bandung

1. Kanopi kaca

Model kanopi ini lazimnya menggunakan salah satu dari 3 macam kaca, yaitu kaca biasa, kaca laminated, serta kaca tempered. Dari ketiga macam kaca ini, yang paling rawan pecah adalah kaca biasa sehingga biasanya saat pemasangan kanopi, dipasang pula stiker sunblast. Tujuannya agar saat terjadi kecelakaan yang mengakibatkan kaca pecah, serpihan kaca tidak jatuh karena masih menempel di stiker.

2. Kanopi akrilik

Dibanding kanopi kaca, kanopi jenis ini lebih kuat. Sayangnya, pepatah, “Ada harga, ada barang,” berlaku. Karena lebih kuat, harga kanopi akrilik pun lebih mahal daripada kanopi kaca. Warna akrilik yang banyak digunakan adalah polos (bening) dan putih. Warna polos akan memberi kesan bersih pada rumah sedangkan warna putih akan memberi kesan sejuk karena sinar matahari tidak tembus ke dalam ruangan.

Kanopi-transparan

3. Kanopi polikarbonat

Kanopi Model ini mempunyai sifat transparan seperti kaca tapi ada pilihan banyak warna sehingga tidak monoton warna polos saja. Keunggulan lainnya, bahan polikarbonat lebih kuat dan lebih tahan panas; baru meleleh bila panas mencapai 2000 derajat celcius. Keunggulan ketiga, bahan polikarbonat ini fleksibel sehingga memudahkan saat mendesain dan memasang kanopi. Untuk harga, kanopi jenis ini jauh lebih murah daripada kanopi kaca dan kanopi akrilik. Bahan ini dapat bertahan hingga 10 tahun.

4. Kanopi zincalume

Kanopi Model ini menggunakan material yang terbuat dari campuran aluminium (Al) dan seng (Zn) sehingga lebih tahan lama daripada kanopi polikarbonat, sekitar 20-30 tahun. Dalam pembuatannya di pabrik, perbandingan kadar aluminium (Al), seng (Zn), dan unsur coating material ini biasanya berturut-turut 43%, 2%, dan 55%. Proses coating tersebut akan mampu melapisi seng dari karat sehingga lebih tahan lama.

5. Kanopi alderon

Kanopi Model ini terbuat dari bahan Unplasticizide Polyvinyl Chloride (UPVC) dengan konstruksi rongga udara Twin Wall yang berfungsi sebagai insulasi penahan panas dan tahan pada suara berisik. Kanopi berbahan alderon ini memiliki konstruksi kuat yang dapat menahan beban sampai 150 kg sehingga bisa diinjak tanpa khawatir akan pecah, retak atau bocor. Sesuai hukum “Ada harga ada barang,” dengan kualitas sehebat ini, harga kanopi jenis ini tentu saja paling mahal daripada jenis lainnya.

Kami siap melayani Jasa Pembuatan serta Pasang Kanopi/ Canopy/ Atap Carport untuk area Bandung, dengan harga murah terjangkau dan juga pengerjaan cepat untuk Rumah/ Perumahan, Ruko/ Rukan, Kantor, Pabrik dan lain-lain. Bengkel Las kami yang berlokasi di Padalarang (dekat Kotabaru Parahyangan) Kab. Bandung Barat.

Untuk Info Kanopi Bandung, silahkan hubungi kami :

Call : 0821 1731 0522
WA : 0819 1731 0522

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *